CYBERKRIMINAL.COM, JAKARTA - Ketua Umum Kadin 2024-2029 Anindya Bakrie memberikan sambutan di hari ulang tahun Kadin ke 56 yang digelar di Menara Kadin pada 24 September 2024.
Dalam pidatonya Anindya mengatakan bahwasanya ia sangat bersyukur dapat diberi mandat sebagai ketua umum Kadin melalui munaslub sejak tanggal 14 September 2024 kemarin.
Saya sangat bersyukur diberikan mandat oleh teman-teman kadin provinsi dan asosiasi pada tanggal 14 september lalu," kata Anindya.
"Jadi kira-kita sekitar kurang dari dua mingguan lalu jadi ketua umum. Jadi terima kasih untuk mandatnya," tambahnya.
Anindya menambahkan bahwa dirinya siap memastikan Kadin bisa lebih baik ke depannya.
tanggungjawab untuk memastikan kadin bisa lebih baik lagi ke depan, paling tidak bisa disampaikan bahwa kadin hari ini sudah ke 56 tahun," tuturnya.
Melihat dari esensi munaslub kemarin, lanjut Anindya, dirinya optimis bahwasanya kadin bisa menjawab berbagai tantangan dan menggapai peluang ke depannya.
Memang kalo kita liat tahun 2025 ke depan banyak sekali tantangan dunia usaha yang kita hadapi, peluang juga banyak tapi tantangan sangat banyak," imbuhnya.
"Dan kalo saya liat esensi dari munaslub kemarin adalah, bagaimana kadin bersama pemangku kepentingannya bisa jawab tantangan dan gapai peluang depan mata," tandasnya.
Sebagai informasi, Kadin Indonesia mengadakan kegiatan sarasehan dan syukuran HUT ke-56 Kadin Indonesia bersama Menteri Perdagangan.
Kegiatanini berlangsung di Menara Kadin, Setiabudi, Jakarta Selatan pada Selasa 24 September 2024.
AC